HARIAN PONOROGO – Warga Jalan Pahlawan, Ponorogo, Jawa Timur, dihebohkan dengan meninggalnya Poniran (65), warga Jalan Pramuka, Kertosari, Babadan, Ponorogo.
Pria paruh baya itu ditemukan meninggal dunia di atas becaknya pada Selasa pagi (2/1/2024).
Poniran diduga meninggal dunia akibat kelelahan setelah mengantar penumpang yang merupakan pasien Puskesmas Ponorogo Utara.
Sebelum meninggal, Poniran sempat mengangkut dua penumpang dari Jalan Biliton ke Puskesmas Ponorogo Utara. Saat itu, dua ban depan becaknya dalam keadaan kempes.
“Ada yang melihat dia seperti kelelahan,” ujar Agus, salah satu warga yang melihat kejadian tersebut.
Setelah divisum petugas kesehatan Puskesmas, jenazah Poniran langsung dibawa ke rumah duka. Keluarga korban menerima kejadian tersebut sebagai musibah.
Komentar Warganet
Peristiwa meninggalnya Poniran di atas becak menjadi viral di media sosial. Akun Instagram @ponorogo.update yang memposting peristiwa tersebut langsung dibanjiri reaksi warganet Ponorogo hingga mencapai ribuan netizen.
Ratusan warganet juga berkomentar terhadap peristiwa tersebut.
Banyak warganet yang merasa prihatin atas kejadian tersebut. Mereka juga mendoakan agar keluarga korban diberi ketabahan.